Setelah kita pernah membahas mengenai Apa Itu Paypal dan Cara Membuat Akun Paypal, maka sekarang kita membahas mengenai cara membuat akun paypal kita menjadi verified.
Membuat akun paypal menjadi verified merupakan hal yang penting karena ini sangat berguna untuk memudahkan transaksi kita di bank lokal (bank dalam negeri) dalam masalah pencairan uang dari akun paypal kita.
Nah berikut langkah-langkah membuat akun paypal kita menjadi verified.
Yang pertama kamu lakukan adalah mempunyai kartu kredit (misal: Mastercard). Jika tidak punya, maka kamu bisa menggunakan Virtual Credit Card (VCC) yang bisa didapatkan secara online. Untuk keterangan mengenai kartu kredit dan VCC, insyaa Allah akan kita bahas di postingan selanjutnya.
Setelah login di akun Paypal-mu, akan terlihat tanda Get Verified yang artinya ini menunjukkan bahwa akun kamu belum verified. Ya iyalaaahhh…
Kemudian klik Get Verified.
Kita akan masuk ke halaman berikut ini.
Isi data-data yang diminta dengan data yang didapatkan dari VCC atau kartu kredit kamu.
PERLU DIPERHATIKAN. ISILAH DATA DENGAN BENAR, DAN JANGAN SAMPAI SALAH.
Setelah semua data terisi dengan baik dan benar, maka klik Continue (ada di bawah), maka kita akan masuk ke halaman seperti ini.
Paypal akan meminta 4 digit angka kode kartu kredit. Ini diperlukan untuk meyakinkan bahwa data yang kita masukkan tadi adalah data milik kita. Setelah sampai pada tahap ini, silahkan hubungi kembali penjual vcc. Konfirmasi bahwa kita sudah berhasil memasukkan data. Tunggu 3-5 hari, beliau akan mengirimkan 4 digit angka yang diminta oleh paypal. Sementara kita bisa log out akun paypal dulu.
Penting : jangan sekali-kali mencoba memasukkan 4 digit angka secara acak. Kalau salah, maka hangus sudah data yang tadi kita masukkan.
Setelah mendapatkan 4 digit angka dari penjual vcc, kita bisa melanjutkan proses verifikasi paypal. Log in lagi ke akun paypal. Di sebelah kanan halaman, pada kotak notifikasi, klik “konfirm my debit or credit card”
Masukkan 4 digit angka yang diminta, sesuai dengan 4 digit angka yang telah diberikan oleh mas penjual VCC tersebut. Jangan sampai salah ya. Klik “confirm card”
Paypal akan meminta dana sebesar $ 1.95 Jangan khawatir karena VCC kita sudah berisi dana untuk hal tersebut. Beberapa saat setelah terverifikasi, uang tersebut akan dikembalikan oleh paypal dan otomatis masuk ke akun paypal kita.