Pernah mengingat beberapa logo produk terkenal? Coba ingat-ingat 3 logo produk apapun yang ada dalam pikiran Anda. Pernahkah Anda bertanya mengapa Anda dan orang lain begitu mengingat logo tersebut? Bahkan mungkin Anda sendiri belum pernah menggunakan produknya sendiri, bukan begitu?
Umumnya orang mengingat beberapa produk karena bentuk logonya yang menarik, berwarna atraktif, unik, atau elegan. Ada logo-logo yang sederhana, namun karena bentuknya yang simpel, orang-orang bahkan dengan mudah mengingat logo tersebut. Tak dapat dipungkiri lagi bahwa logo memberikan pengaruh yang besar terhadap kesuksesan bisnis. Selain adanya peluang besar, bisnis dapat berjalan dengan baik karena adanya pelanggan yang datang terus menerus, silih berganti. Banyaknya pembeli dari usaha yang dijalankan bergantung pada beberapa faktor, mulai dari kualitas produk, harga yang terjangkau, hingga kemasan yang unik dan menarik.
Mengapa logo benar-benar memberikan pengaruh yang luar biasa terhadap bisnis? Jawabannya ada pada kecenderungan manusia yang menjadi konsumen itu sendiri. Manusia cenderung untuk mengingat sesuatu secara visual, akhirnya jadilah produk-produk tersebut laris manis, tak lain karena logonya! Tak jarang orang-orang lupa akan nama produknya namun karena logonya yang mudah diingat, maka produk tersebut tak akan jauh-jauh dari konsumsi orang tersebut.
Pada dasarnya, logo yang menarik dibentuk oleh bentuk, komposisi warna, dan bentuknya yang anti-mainstream. Selain itu, kesederhanaan logo akan menjadi nilai tambah, hal ini dikarenakan logo yang terlalu ‘ramai’ akan tidak menarik untuk dilihat dan akan menurunkan ketertarikan orang pada produk tersebut.
Bagaimana logo mengubah bisnis Anda? Ada banyak logo yang telah berhasil selama proses branding untuk membuat produk-produknya laku. Keberhasilan ini tentu menjadi gambaran bagi kita semua untuk dapat mengikuti jejak keberhasilannya. Namun bukan berarti kita harus meniru logo tersebut, atau mengubah sedikit bagian dari logo tersebut. Hal ini termasuk juga pada pengubahan nama dari bisnis yang di-branding. Bukan sukses yang akan mengikuti kita, melainkan cap plagiat dan tidak kreatif yang akan melekat pada si pemilik bisnis. Jadi, buatlah logo sekreatif mungkin, jangan sampai meniru orang lain, karena kesuksesan berawal dari diri Anda sendiri dan logo yang Anda buat.